Tips atasi pikun dengan telur Awan Ukaya

Tips atasi pikun dengan telur

Saat kita semakin tua, tentu kita bisa saja menjadi semakin lupa dan menjadi pikun. Lalu, adakah cara untuk mengatasi pikun tersebut? Karena pada dasarnya pikun itu sangat mengganggu bagi yang dihadapi. Bayangkan saja jika Anda saat ini tingal bersama kakek atau nenek. Dan kakek, nenek Anda pikun. Padahal Anda tidak pernah telat atu-pun lupa untuk merawatnya sedikit saja. Namun karena kakek, nenek Anda pelupa atau pikun, saat ada seseorang yang bertanya pada kakek atau nenek Anda tentang sudah makankah? Lalu, mereka menjawab belum. Tentu hal ini akan membuat kita terlihat tidak pernah mengurus mereka. Padahal jika dilihat dari kenyataannya, itu semua salah! Anda selalu merawatnya dengan baik.

Itulah sebabnya tidak ada salahnya jika mulai saat ini Anda mengatasi kepikunan dengan cara tradisional seperti berikut ini:

Paling tidak, Anda harus mengkonsumsi telur. Karena dengan semakin bertambahnya usia, biasanya otak kita akan mulai menyusut karena sesuatu hal yang disebut atrofi otak. Namun, jika kita melawan proses alamiah ini dengan rutin memakan telur. Tentu saja, penyusutan otak bisa sedikit teratasi. Karena, telur itu mengandung banyak vitamin B12 serta lesitin. Yang mana unutk vitamin B12 ini bisa membantu melawan penyusutan otak, yang sering terlihat pada penyakit Alzheimer.

Namun, perlu diingat pula bahwa mengkonsumsi terlalu banyak telur itu ternyata juga tidak baik. Bukan hanya telur saja. Apapun jenis makanan yang menyehatkan, bila dimakan secara terus menerus, pada umumnya juga tidak baik. Untuk telur ini sangat penuh dengan asam lemak esensial, sementara untuk kuning telur ini tinggi kolesterol dan kolin. Namun, jika Anda mengkonsumsinya dalam jumlah yang wajar, telur ini mampu membangun sel otak Andam juga dapat membantu meningkatkan daya ingat Anda.