Tips Makan Untuk Si Sulit Tidur Awan Ukaya

Tips Makan Untuk Si Sulit Tidur

Tips Makan Untuk Si Sulit Tidur

Tips Makan Untuk Si Sulit Tidur

Mengalami masalah sulit tidur terkadang memang bisa menjengkelkan. Namun, masalah ini bisa diatasi dengan memperbaiki asupan dan cara makan. Selain kopi dan alkohol Anda perlu menghindari beberapa jenis makanan dan minuman.

Asupan Makanan Yang Benar Agar Tidur Nyenyak

Hindari makanan malam dengan makanan berbumbu pedas, bawang putih atau bumbu lain dengan cita rasa yang kuat karena dapat mengakibatkan gangguan pencernaan. Selain itu, akan malam yang berlebihan juga menimbulkan masalah pencernaan dan mengakibatkan penurunan kualitas tidur. Maksimal kalori yang dikonsumsi agar bisa tidur nyenyak adalah 500 kalori.

Selain makanan pedas, hindari juga sayuran dari jenis brokoli, kol, dan kacang-kacangan di malam hari. Sayuran tersebut akan membuat asam lambung Anda naik, sehingga tidur menjadi tidak nyenyak. Sebagai gantinya, konsumsi makanan mengandung glisemik tinggi seperti roti putih, pasta dan nasi putih. Makanan tersebut diyakini dapat mendorong orang untuk tidur nyenyak dan sehat.

Setelah tahu asupan yang baik, biasakanlah makan dengan santai. Makan malam dengan cepat akan membuat perut Anda bekerja dengan keras, sehingga berpengaruh pada kualitas tidur. Disarankan juga Anda minum segelas air putih sebelum tidur untuk membersihkan pencernaan. Selamat menikmati waktu tidur nyaman Anda.