Tips Mengatasi Mobil Sulit Di-starter
Pernah mengalami kejadian mobil Anda menjadi sulit distarter dan tidak mau hidup? Untuk mengatasi hal ini, Anda perlu memiliki cukup pengetahuan tentang mengenal dan merawat mobil Anda.
Biasanya ada dua hal yang menjadi penyebab mobil tidak bisa di-starter,
pertama adalah karena aki yang sudah dalam kondisi kurang bagus sistem
kelistrikannya. Mengenai kelistrikan, bila mobil Anda adalah mobil modern yang telah menggunakan sistem serba elektronik, sebaiknya jangan berusaha untuk membetulkannya secara manual karena sistem ini membutuhkan ahli mekanik yang handal serta peralatan yang hanya ada di bengkel-bengkel mobil.
Selanjutnya adalah mengenai aki. Di permukaan atas dari aki ada indikator yang menunjukkan kondisi terakhir dari aki. Kondisi aki bagus/rusak, atau air aki kosong ditunjukkan dari sini.
Platina dan kondensor juga bisa menjadi penyebab mobil Anda sulit distarter. Bila tonjolan platina sudah kusam berarti berarti tidak bisa menangkap percikan listrik dan perlu dipersihkan. Gunakan amplas untuk menghapus debu/flek yang menempel pada platina. Jika sudah selesai, pasang kembali pada posisi semula.
Selain itu boks sekring juga merupakan bagian yang perlu diperiksa ketika mobil sulit distarter. Namun, jika beberapa tips di atas telah dilakukan dan mobil Anda tetap sulit distarter, hal terbaik tentu langsung membawa mobil Anda ke bengkel terdekat untuk mendapatkan penanganan kerusakan yang tepat dari mekanik.