Jenis Tanaman Pengusir Nyamuk
Siapa yang tidak kesal jika sedang asyik-asyik bermimpi indah dalam tidur kita, kemudian terganggu karena ulah nyamuk-nyamuk. Nyamuk memang dikategorikan sebagai serangga yang menyebalkan, setelah digigit nyamuk maka kulit kita juga akan gatal dan terlihat bentol-bentol, ditambah lagi penyakit berbahaya yang dibawanya. Cara yang paling sering untuk mengatasi itu adalah menggunakan obat semprot nyamuk atau obat nyamuk bakar yang terbuat dari bahan-bahan kimia, tapi sebenarnya penggunaan obat-obat tersebut juga tidak kalah berbahanyanya jika kita salah menggunakan atau menyimpanya. Oleh karena itu, kenapa kita tidak coba mencari alternatif lain dengan menggunakan tanaman-tanaman pengusir nyamuk, diantaranya adalah sebagai berikut :
- Zodia. Ciri-ciri tanaman ini adalah daunya yang pipih panjang dan berwarna hijau kekuningan. Banyak ditemukan di Papua. Tanaman ini mengandung zat evodiamine dan rutaecarpine yang tidak disukai nyamuk, aromanya yang tercium saat terkena hembusan angin sangat tidak disukai nyamuk.
- Lavender. Ciri tanaman ini adalah bunganya yang berwarna ungu. Harumnya menyebabkan nyamuk enggan untuk mendekat. Lavender memang sudah sangat dikenal sebagai tanaman pengusir nyamuk, bahkan digunakan sebagai bahan pembuat lotion pengusir nyamuk. Tapi kalau masih berbentuk tanaman, cara menggunakanya dengan menggosokan bunganya pada kulit kita.
- Serai. Selain dikenal sebagai bumbu dapur, serai ternyata juga dapat bermanfaat sebagai tanaman pengusir nyamuk. Itu disebabkan karena serai mengandung zat geraniol dan sitronelal. Serai jugta digunakan sebagai bahan pembuat lotion pengusir nyamuk dengan aroma yang berbeda.