Tips menurunkan tekanan darah tinggi dengan cara alami Awan Ukaya

Tips menurunkan tekanan darah tinggi dengan cara alami

Saat ini mendengar kata Hipertensi, tentu sudah tidak asing lagi. Karena semakin banyak tekanan dan semakin banyak aneka makanan yang ada dijaman sekarang, cukup embuat tekanan darah tinggi kita naik.

Lalu, apa yang harus dilakukan?

Nah, untuk mengatasi hal tersebut, maka Anda bisa mencoba cara alami berikut untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Antara lain:

Pertama, dengan sering berjalan kaki

Karena dengan berjalan kaki dan olahraga, akan membantu jantung penderita menggunakan oksigen secara efisien, sehingga jantung tidak bekerja keras untuk memompa darah dan tekanan darah bisa lebih cepat menjadi normal. Untuk itulah pasien hipertensi dianjurkan untuk berjalan kaki setiap hari minimal 30 menit. Dan akan lebih baik jika saat berjalan juga membawa sedikit beban seperti dumbell.

Kedua, konsumsi makanan kaya potasium

Karena mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung potasium tinggi dapat menurunkan tekanan darah tinggi. Itulah sebabnya usahakan untuk mengonsumsi potasium 2000 hingga 4000 mg per hari. Makanan yang mengandung potasium tinggi antara lain kentang, tomat, pisang, kacang polong dan jeruk.

Ketiga, batasi konsumsi sodium

Karena konsumsi garam yang berlebihan bisa memicu darah tinggi. Itulah sebabnya, jika Anda ingin mengkonsumsi garam atau sodium per hari, sebaiknya tidak lebih dariĀ  1.500 mg (takaran setengah sendok teh mengandung 1200 mg garam). Jadi kurangi konsumsi garam, agar tekanan darah tetap stabil.

Nah, sangat mudah dan efisien untuk menjadi sehat, kan? Semoga cukup membantu!