Tanda-tanda terkena difteri
Apa sih difteri itu? Pernah dengar yang namanya difteri tidak? Pasti penyakit ini masih asing ditelingan kalian kan? Karena penyakit ini jarang ditemui pada orang-orang yang suka hidup bersih.
Perlu diingat bahwa difteri adalah penyakit yang di sebabkan oleh bakteri yang bersumber dari corynebacterium diphtheria. Itulah sebabnya penderita harus segera diberikan pengobatan difteri yang tepat karena penderita akan merasakan sakit di bagian tekak dan rasa demam yang tiba-tiba.
Karena setelah terinfeksi bakteri difteri (corynebacterium diphtheriae), zat berbahaya yang disebut racun, yang diproduksi oleh bakteri, dapat menyebar melalui aliran darah ke organ lain, seperti jantung, dan menyebabkan kerusakan yang signifikan.
Jika hal ini sudah terjadi, maka komplikasi yang paling umum adalah radang otot jantung (miokarditis). Sistem saraf juga sering terkena dampak, yang dapat mengakibatkan kelumpuhan sementara. Kemudian toksin difteri juga dapat merusak ginjal.
Penyebab penyakit difteri adalah kuman yang sebenarnya di bawa oleh penderita itu sendiri karena manusia amat sensitif pada faktor-faktor alam sekitar seperti kepanasan atau kekeringan. Difteri di sebarkan dari kulit, saluran pernafasan dan sentuhan dengan penderita.
Lalu, bagaimana cara mengetahui bahwa kita terkena difteri?
Berikut adalah gejala yang paling umum jika terkena diferi. Yaitu:
Sakit tekak dan demam secara tiba-tiba di sertai tumbuhnya membrane kelabu yang menutupi tonsil serta bagian saluran pernafasan.
Nafsu makan berkurang.
Semoga bermanfaat!